Hai... apa kabar..?? lama sekali saya tidak menulis. Kali ini saya akan membahas tentang masalah sosned teman. Yupsss sosial media. Apa sih sebenernya sosial media itu? Sosial media adalah sebuah aplikasi yang terhubung dengan internet yang bisa menghubungkan kita dengan satu atau lebih pengguna sosial media di berbagai belahan dunia. Melalui sosmed dunia memang jadi lebih kecil guys. Sosial media yang paling terkenal saat ini adalah Facebook dan Twitter, tapi masih yang lain juga guys.
Sebenarnya saya menulis ini karena saya mengalami suatu kejadian yang tidak mengenakkan lewat sosial media. pernah mendengar ada anak yang diculik oleh teman Facebook? nah.. kejadian ini mirip dengan kejadian yang sama alami, bedanya... saya tidak diculik, tetapi sempat dikunjungi oleh kenalan dari facebook yang selalu mengganggu saya. Wihhh... menyeramkan ya guys. Untung sudah saya blokir.
Nah, berdasarkan kejadian ini, lalu.. pertanyaanya, apakah sosial media itu penting bagimu? seberapa sering kamu menggunakannya? berapa banyak teman facebook mu atau followers di twitter mu?
Sebetulnya sosial media itu sangat bermanfaat apabila kita menggunakanya dengan tujuan ositif, termasuk dalam kategori "penting" apalagi sekarang marak onlineshop, nah biasanya informasi tentang barang barang yang baru trend kan keluar dari sosmed ya???... seperti saya, sebetulnya dulu saya tidak suka main facebook dan twitter tapi semenjak saya masuk bangku SMA saya jadi sering menggunakannya, karena informasi tentang kegiatan sekolah, terus situs situs berita kadang di unggah di sosmed. Nah seberapa penting sosmed bagi kita, ternyata tergantung tujuannya ya, kalau tujuan untuk menggali informasi positif dan bisnis tentunya sosmed amat penting dan sayang jika dihilangkan, tetai jika keberadaan sosmed justru mengundang tindakan kriminal, yahh ... sosmed jadi tidak penting justru bahaya. So jika kamu suka menggunakan sosmed, hati hati ya guys, jangan terlalu percaya sama orang yang kamu kenal lewat sosmed! Doing something Positively ya guys!!!!